Kamis, 26 Juli 2012

Oseng Tempe Cabe Hijau

oseng tempe cabe hijau

Bahan :
  • 1 papan tempe, potong kotak lalu goreng
  • 100 gr udang kupas, sisakan ekornya
  • 5 buah cabe hijau, iris serong
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 4 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lbr daun salam
  • garam, gula, merica, kecap ikan dan kecap manis secukupnya
  • minyak untuk menumis

Cara membuat :
Tumis  semua bawang, cabe hijau, lengkuas dan daun salam hingga harum. Tambahkan udang, garam, gula, merica dan semua kecap. Aduk-aduk sampai udang berubah warna. Masukkan tempe, aduk rata. Angkat dan sajikan.

Menu ini praktis untuk sahur karena ada rasa gurih udang, manis, asin dan sedikit aroma pedas dari cabe hijau. Rasanya yang tidak terlalu tajam sangat pas dimana kadang-kadang perut kita belum terlalu siap untuk makan sepagi itu. Selamat menikmati.

Dadar Jagung Kampoeng

dadar jagung kampoeng

Bahan yang dihaluskan :
  • 2 buah jagung manis, sisir
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit
  • garam dan gula secukupnya

Bahan lain :
  • 5 btg daun bawang, iris kasar
  • 1 cup air
  • tepung terigu secukupnya
  • minyak untuk menggoreng

Cara membuat :
Campur bahan yang dihaluskan dengan air dan tepung terigu hingga mengental,  tambahkan daun bawang. Aduk rata. Goreng dengan api sedang hingga matang.

Brengkes Bandeng

brengkes bandeng

Bahan :
  • 1 ekor ikan bandeng cabut duri
  • 4 buah belimbing sayur / tomat / mangga muda serut kasar
  • daun pisang secukupnya
  • minyak goreng untuk menumis

Bumbu halus :
  • 4 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit
  • 4 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 1 cm jahe
  • 1 sdt terasi bakar
  • 4 btr kemiri
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat :
Tumis bumbu halus hingga matang, lalu campurkan dengan ikan bandeng dan belimbing sayur. Bungkus dengan daun pisang dan kukus 30 menit hingga bumbu meresap.

Brengkes ini bisa juga dibakar langsung tanpa dikukus atau dikukus dahulu lalu dibakar untuk menambah aromanya. Ikan yang biasa dipakai adalah ikan pindang asin, itu lho ikan laut kecil-kecil yang dikukus dan digarami. Banyak dijual di pasar tradisional. Brengkes cocok sekali dipadukan dengan sayur bening bayam.

Sayur Bening Bayam

sayur bening bayam

Bahan :
  • 2 genggam bayam
  • 1 buah gambas / oyong, potong-potong
  • 1 buah jagung manis, potong 5 bagian
  • 1 buah tomat, belah 4
  • 4 butir bawang merah
  • 1 cm temu kunci
  • garam dan gula secukupnya
  • air

Cara membuat :
  1. Didihkan air, lalu masukkan bawang merah, temu kunci, tomat dan jagung manis.
  2. Setelah jagung matang, tambahkan gambas. Rebus 5 menit.
  3. Terakhir masukkan bayam, garam dan gula. Rebus hingga bayam layu, angkat dan sajikan.

Puasa identik dengan udara yang sangat panas, makanya sayur bening bayam ini sangat cocok untuk disantap. Untuk berbuka puasa juga segerrr. Cocok dipadukan dengan dadar jagung kampoeng, oseng tempe cabe hijau maupun brengkes bandeng.

Selasa, 24 Juli 2012

Sambal Goreng Daging Printil

sambal goreng daging printil

Menu Sambal Goreng ini biasanya selalu dihidangkan saat Lebaran. Buatnya pun enggak susah, cuma butuh kesabaran saja. Ditemani lontong sayur dan telur petis hmmmm enak banget.

Bahan daging printil :
  • 250 gr daging sapi giling
  • 1 butir telur, kocok asal saja
  • 2 sdm tepung roti
  • garam dan merica secukupnya
  • air mendidih untuk merebus

Cara membuat :
Campur semua bahan, bentuk adonan sebesar kelereng. Rebus dalam air mendidih dengan api sedang hingga daging mengapung. Angkat, tiriskan dan biarkan dingin.

Bumbu halus :
  •  3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 3 buah cabai merah, buang dahulu bijinya
  • 3 buah cabai rawit
  • 3 btr kemiri sangrai
  • garam dan gula merah secukupnya

Pelengkap :
  •  2 lbr daun salam
  • 1 cm lengkuas, pipihkan
  • 1/2 cup santan kental
  • 2 buah kentang, potong dadu lalu goreng
  • minyak untuk menumis

 Cara membuat :
  1. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan lengkuas dan daun salam. Aduk rata hingga matang dan tidak langu.
  2. Tambahkan daging, kentang dan santan. Masak hingga bumbu meresap dan kuah susut.

Senin, 23 Juli 2012

Kue Kering Kurma

kue kering kurma

Puasa identik dengan kurma, jadi nggak ada salahnya kalo suguhan di hari Raya Idul Fitri juga berbahan kurma. Rasanya yang gurih bercampur manis dijamin membuat ketagihan. Belum lagi kue kering ini ditambahkan topping yang cantik dan lumer di mulut hmmmm yummy

Kulit :
  • 100 gr mentega asin dingin
  • 50 gr margarin
  • 50 gr gula tepung
  • 1/4 sdt garam
  • 2 kuning telur
  • 175 gr tepung terigu protein rendah
  • 30 gr maizena
  • 20 gr susu bubuk

Cara membuat :
Kocok mentega, margarin, gula tepung dan garam 30 detik. Tambahkan kuning telur, kocok rata.
Masukkan semua tepung dan susu, aduk rata. Diamkan 15 menit dalam lemari es.

Isi :

  • 400 gr kurma, potong-potong
  • 200 ml air
  • 1 sdm wijen sangrai

Cara membuat :
Blender halus kurma dan air, masak sambil diaduk hingga kalis. Tambahkan wijen, aduk rata. Dinginkan. Bentuk bulat.

Topping :

  • 50 gr margarin
  • 1/2 sdt gula tepung
  • 50 gr tepung terigu protein sedang
  • 1/8 sdt moka pasta

Cara membuat :

  1. Kocok semua bahan hingga lembut 2 menit.
  2. Ambil adonan kulit sebesar kelereng, pipihkan. Isi dengan kurma, bulatkan. Susun dalam loyang yang telah dioles margarin. Semprotkan bahan topping, oven 35 menit dengan suhu 150 derajat Celcius.

Sumber : buku resep Sedap
Modif bentuk by me

Tumis Bunga Kol Campur

tumis bunga kol campur

Biasanya kita suka bingung menu untuk sahur ... apalagi kalo bangunnya dah mepet kan ya ? Jadi aq buat sayur plus lauk jadi satu, ada rasa pedesnya juga lho ! Cobain deh.

Bahan :
  • 1 buah bunga kol ukuran kecil, potong per kuntum
  • 1 buah wortel, potong dadu
  • 5 buah buncis, potong-potong
  • 5 buah baby corn, potong kecil
  • 1 buah kekian, potong kotak
  • 100 gr daging ayam, potong-potong
  • 1/4 buah bawang bombay, iris kasar
  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 2 buah cabai rawit, iris tipis
  • garam, merica, kecap asin, kecap ikan dan saus teriyaki secukupnya
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis

Cara membuat :
  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombay dan cabai rawit hingga harum.
  2. Tambahkan daging ayam , kekian, garam, merica dan semua kecap. Aduk rata, masak hingga ayam berubah warna.
  3. Masukkan semua sayuran, masak hingga layu. Angkat dan sajikan.

Selasa, 17 Juli 2012

Ayam Paprika Lada Hitam

ayam paprika lada hitam

Bahan :
  • 200 gr ayam filet
  • paprika warna-warni, potong panjang
  • 1/2 buah bawang bombay, potong-potong
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • garam, merica, kecap asin, kecap manis, kecap ikan, saus tiram dan lada hitam secukupnya
  • minyak untuk menumis

Cara membuat :
  1. Tumis bawang putih hingga harum, tambahkan bawang bombay.
  2. Masukkan ayam, garam, merica, semua kecap dan lada hitam. Aduk hingga ayam berubah warna.
  3. Tambahkan paprika, masak sebentar saja. Angkat dan sajikan.

Tips :
Sebaiknya memasak dengan api besar, agar jus dalam daging tidak hilang.

Minggu, 15 Juli 2012

Soto Daging

soto daging

Bahan :
  • 250 gr iga sapi, potong-potong
  • 250 gr daging sapi, potong dadu
  • 5 lbr daun jeruk, robek-robek
  • 2 btg sereh, pipihkan
  • minyak untuk menumis
  • 2 btg daun pre, iris tipis
  • 2 btg seledri, potong kasar
  • 2 sdm bawang goreng
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • garam secukupnya

 Bumbu halus :
  • 4 siung bawang putih
  • 8 btr bawang merah
  • 1 sdm ketumbar
  • 1/2 sdt jintan
  • 1 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 4 btr kemiri
  • 1 sdt merica bubuk


Cara membuat :

  1. Tumis bumbu halus+daun jeruk+sereh hingga matang, tambahkan daun pre. Tumis hingga daun pre layu. Masukkan daging dan iga, aduk sampai daging berubah warna. Tambahkan air, rebus hingga daging empuk.
  2. Setelah daging empuk, baru tambahkan garam dan seledri. Angkat.
  3. Menjelang disajikan, tambahkan bawang goreng dan air jeruk nipis.

Soto daging bisa disajikan dengan nasi putih atau lontong. Sebagai pendamping, bisa juga dihidangkan telur asin, kerupuk udang dan sambal kemiri.




Terong Balado

terong balado

Bahan :
  • 1 buah terong, potong, goreng
  • minyak untuk menumis

Bumbu halus :
  • 2 siung bawang putih
  • 4 btr bawang merah
  • 2 buah cabai merah
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 buah tomat ukuran kecil
  • 1 sdt terasi bakar
  • garam secukupnya

Cara membuat :
Tumis bumbu halus hingga matang, masukkan terong goreng. Aduk rata, angkat dan sajikan.











Senin, 09 Juli 2012

Marble Rollcake

marble rollcake

Bahan :
  • 7 btr kuning telur
  • 2 btr putih telur
  • 1 sdt cake emulsifier
  • 70 gr gula pasir
  • 60 gr tepung terigu protein sedang
  • 80 gr mentega, cairkan
  • 1/2 sdm pasta moka
  • 75 gr dark cooking chocolate, lelehkan dengan cara ditim untuk olesan

Cara membuat :
  1. Kocok telur, emulsifier dan gula pasir selama10 menit hingga mengembang.
  2. Tambahkan tepung terigu dan mentega cair, aduk rata dengan spatula.
  3. Ambil 1/3 adonan, tambahkan moka pasta. Aduk rata.
  4. Siapkan loyang ukuran 28x28 cm, oles dengan margarin.
  5. Tuang 1 sendok sayur adonan kuning di tengah loyang, tuang 1 sdm adonan moka tepat di atasnya. Terus bergantian hingga adonan habis.
  6. Oven 180 derajat Celcius selama 10 menit hingga matang. Angkat.
  7. Oleskan dark cooking chocolate, gulung dan padatkan.
  8. Simpan 15 menit dalam lemari es sampai coklat agak mengeras, agar tidak belepotan saat dipotong.
  9. Potong-potong setebal 2 cm, siap untuk disajikan.


Udang Goreng Tepung

udang goreng tepung

Bahan :
  • 200 gr udang ukuran besar, kupas, sisakan ekornya
  • garam dan merica secukupnya
  • 1 btr putih telur untuk pencelup
  • 2 sdm tepung terigu
  • tepung panir kasar untuk pembalut
  • tusuk gigi secukupnya
  • minyak untuk menggoreng

Cara membuat :
  1. Tusuk badan udang dengan tusuk gigi agar udang tidak melengkung saat digoreng.
  2. Taburi udang dengan garam dan merica, biarkan 15 menit hingga meresap.
  3. Gulingkan udang ke dalam tepung terigu, celupkan ke putih telur lalu gulingkan ke dalam tepung panir sambil ditekan-tekan agar menempel.
  4. Panaskan minyak, goreng udang dengan api sedang hingga kecoklatan.

Tumis Cuciwis Saus Tiram

tumis cuciwis saus tiram

Bahan :
  • 200 gr cuciwis, belah 2, rebus sebentar
  • 50 gr daging ayam cincang
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • merica, kecap asin, kecap ikan dan saus tiram secukupnya
  • minyak untuk menumis

Cara membuat :
  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum.
  2. Tambahkan daging ayam, masukkan merica dan semua kecap. Aduk rata.
  3. Terakhir masukkan cuciwis, oseng sebentar hingga bumbu meresap. Angkat dan sajikan.

Membuat tumisan ini tidak perlu ditambahkan garam, karena saus tiram, kecap ikan dan kecap asin saja biasanya sudah cukup.
Saat merebus cuciwis, tambahkan 1/2 sdt garam agar sayuran tetap hijau segar warnanya. Jangan lupa, biarkan air mendidih dahulu, baru masukkan sayur dan garam.
Selain enak, tumisan ini juga sehat karena saya hanya menggunakan sedikit minyak saja. Saya lebih suka memakai "rice bran oil" karena kandungan lemaknya yang rendah. Nah, selamat mencoba !

Roti Isi Daging

roti daging

Bahan isi :
  • 250 gr daging giling
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
  • garam, merica dan gula pasir secukupnya
  • Margarin untuk menumis

Wijen secukupnya untuk toping

Cara membuat :
Panaskan margarin hingga meleleh, tumis semua bawang hingga harum. Tambahkan daging sapi, garam, merica dan gula pasir secukupnya. Masak hingga daging berubah warna. Angkat, dinginkan. Siap untuk digunakan sebagai isi.

Untuk resep roti manis klik disini, lalu isi dengan sesendok daging. Bentuk elips, celupkan ke dalam wijen. Biarkan selama 75 menit hingga mengembang 2x besarnya. Oven 180 derajat Celcius hingga matang.

Caterpillar

selesai dibentuk

siap dioven

setelah dioven

Orang menyebutnya "caterpillar", tapi punyaku mirip nggak sih ya ??? Variasi lain dari roti manis ... aku isi sosis sapi dan ditambahkan saus sambal saja.
Caranya setelah diisi sosis, bentuk lonjong dan potong-potong tidak putus. Masing-masing potongan tarik ke kiri dan ke kanan secara bergantian sambil dipuntir. Gampang kan ???
Untuk resep roti manisnya lihat disini. Untuk isi siapkan 18 buah sosis, bisa ayam atau sapi ... tergantung selera aja ya. Isi dan bentuk seperti cara di atas, sayang saya nggak sempat foto detailnya. Lalu diamkan 75 menit dalam loyang bersemir margarin, Oles dengan kuning telur supaya cantik. Oven deh hingga matang. Selamat mencoba !

Tami Cap Cay

tami cap cay

Mie memang nggak pernah ngebosenin ya ? Diolah model apa aja, pasti enak. Semua yang di rumah sukaaa banget sama mie. Nih resepnya ! N jangan lupa, cobain ya !

Bahan  Tami (untuk 3 buah) :
  • 200 gr mie telur, rebus dan tiriskan
  • minyak untuk menggoreng

Cara membuat :
Panaskan minyak, goreng mie sambil dibentuk bulat pipih hingga kering. Tiriskan.

Bahan Cap Cay :
  • 1 buah tofu, potong dan goreng
  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 1 buah daun pre, iris serong
  • daging ayam, potong tipis melebar
  • udang, baso ikan, baso sapi dan  kekian potong-potong
  • 1 buah wortel kupas, potong serong
  • 1 buah bunga kol kecil, potong per kuntum
  • 1 buah brokoli kecil, potong per kuntum
  • 10 lbr sawi hijau dan putih, potong-potong
  • sedikit kol
  • garam, merica, kecap asin, kecap ikan, saus inggris, arak merah dan rajarasa secukupnya
  • minyak untuk menumis
  • air secukupnya
  • larutkan 1 sdm maizena dengan sedikit air

Cara membuat :
  1. Tumis bawang putih dan daun pre hingga harum, masukkan daging ayam, udang, semua baso dan kekian. Tambahkan garam, merica dan semua kecap. Aduk rata hingga ayam dan udang berubah warna.
  2. Masukkan wortel, tambahkan air. Masak hingga wortel 1/4 matang.
  3. Tambahkan bunga kol, masak sebentar.
  4. Masukkan brokoli dan sawi, aduk rata.
  5. Terakhir tambahkan kol dan tofu, masak hingga kol 1/2 matang saja.
  6. Setelah dirasa pas, tuang larutan maizena ke dalamnya. Aduk rata, angkat.
  7. Segera siramkan di atas mie.

Memasak Cap Cay harus cepat agar sayur tidak terlalu matang sehingga nutrisi tetap terjaga. Siapkan semua bahan di dekat kompor agar mudah mengambilnya.
Tami Cap Cay ini biasa disajikan dengan sambal kecap asin, caranya : potong-potong cabe rawit lalu tambahkan kecap asin, sajikan.

Roti Coklat

roti coklat-1

roti coklat-2

roti coklat-3

roti coklat-4

roti coklat-5

roti coklat-6

Siapa sih yang nggak suka coklat ? Hmmm pasti semuanya suka, apalagi anak-anak. Buatnya juga simple aja. Bisa dikasih isian coklat meses, selai coklat, coklat chips, atau cooking chocolate yang banyak dijual di pasaran. Murah dan gampang didapat kan ?
Bentuknya yang bervariasi juga membuat tampilan coklat jadi lebih menarik. Contohnya bentuk bunga di atas, tinggal diisi, dibentuk bulat lalu gunting-gunting bagian pinggirnya. Atau ditaruh di loyang juga praktis dan cantik untuk hantaran berbagai acara.
Untuk resep roti klik disini, tinggal diisi coklat sesuai selera lalu taruh di loyang yang telah dioles margarin dan  diamkan selama 75 menit. Oven hingga matang, jadi deh. Nah selamat mencoba !

Tips :
Untuk roti yang berkilau di bagian atasnya, oles dengan evaporated milk sebelum dioven.

Cheese Stick

cheese stick-1
cheese stick-2

Bahan :
  • 300 gr tepung terigu protein sedang
  • 30 gr mentega tawar dingin
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 165 ml air es

Bahan II :
  • 225 gr pastry margarin
  • 30 gr tepung terigu protein sedang


Bahan olesan :
  • 2 btr kuning telur
  • 200 gr keju cheddar, parut


Cara membuat :
  1. Campur bahan 1 kecuali air es, aduk rata.
  2. Tuangi air es sedikit-sedikit sambil diuleni hingga 3/4 kalis, bulatkan dan diamkan 15 menit.
  3. Aduk bahan II hingga rata, pipihkan. Bentuk kotak setebal 1 cm. Sisihkan.
  4. Potong 4 bagian tidak putus bahan 1, giling. Letakkan bahan II ditengah, lipat sampai tertutup.
  5. Giling lagi memanjang, lipat bagian atas ke arah tengah dan bagian bawah ke arah tengah.Saling tumpuk. Diamkan 15 menit di freezer.
  6. Lakukan lipatan yang sama 3 kali lagi. Terakhir diamkan di freezer selama 30 menit.
  7. Keluarkan, giling tipis adonan setebal 1/2 cm. Potong sesuai selera. Letakkan di loyang tanpa dioles margarin. Diamkan 30 menit di freezer.
  8. Keluarkan, oles dengan kuning telur dan taburi keju parut.
  9. Oven 10 menit dengan suhu 200 derajat Celsius. Turunkan suhu menjadi 170 derajat Celcius, oven 25 menit hingga kering.

Minggu, 08 Juli 2012

Sambal Kecap Spesial

sambal kecap spesial


Bahan :
  • 1 siung bawang putih, goreng hingga layu
  • 2 butir kemiri, sangrai
  • 5 buah cabe rawit, goreng
  • 2 sdm bawang goreng
  • sejumput garam
  • 5 sdm kecap manis
  Cara membuat :
  1. Haluskan bawang putih, kemiri, cabe rawit dan garam.
  2. Campurkan bumbu halus, bawang goreng dan kecap manis. Aduk rata.

Pas banget kalo kita ga punya banyak waktu buat masak tapi sukaaa banget sama sambel. Kesimpulannya, ga mantap kalo makan tanpa sambal hehehe

Senin, 02 Juli 2012

Roll Cake Selai Stroberi

rollcake selai stroberi

Bahan :
  • 10 btr kuning telur
  • 2 btr putih telur
  • 100 gr gula pasir
  • 1 sdm TBM
  • 125 gr tepung terigu
  • 100 gr mentega, cairkan
  • selai stroberi untuk olesan

Cara membuat :
  1. Kocok semua telur, gula pasir dan TBM hingga mengembang. Tambahkan terigu dan mentega leleh, aduk rata. Tuang di loyang ukuran 30 cm yang telah dioles margarin. Oven hingga matang. Dinginkan.
  2. Oles dengan selai stroberi, gulung dan padatkan. Potong-potong setebal 2 cm.

Tips :
Sebaiknya jangan terlalu banyak mengoles selai stroberi supaya tidak keluar saat digulung