lodeh nangka muda |
Bahan :
- 1/4 buah nangka muda, potong dan rebus hingga matang
- 5 buah kacang panjang, potong-potong
- 200 gr kerecek basah, potong kotak
- 3 lbr daun salam
- 2 btg sereh, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 5 lbr daun jeruk, robek-robek
- 5 buah cabai hijau, potong serong
- 2 cup santan kental
- air secukupnya
- minyak untuk menumis
Bumbu halus :
- 5 siung bawang putih
- 10 butir bawang merah
- 1 sdm ketumbar
- 5 butir kemiri
- 1 cm kunyit
- garam secukupnya
Cara membuat :
- Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun salam, sereh, lengkuas, daun jeruk dan cabai hijau. Aduk rata.
- Masukkan kerecek, nangka muda dan air secukupnya. Rebus hingga mendidih.
- Terakhir tambahkan kacang panjang dan santan. Aduk-aduk hingga mendidih dengan api sedang agar santan tidak pecah dan meluber.
Hmmm sayur nangka ini enak juga dimakan dengan lontong dan kerupuk puli. Kalau dimakan dengan nasi enaknya sama pepes pindang ... yummy.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar