lumpia udang |
Bahan kulit :
- 125 gr tepung terigu
- 1/2 sdm tepung tapioka
- 1/2 sdm margarin, cairkan
- 1 btr telur
- garam, merica secukupnya
- 350 ml air
Campurkan semua bahan, aduk rata. Panaskan wajan dadar ukuran 18 cm, tuang satu sendok sayur adonan. Biarkan hingga matang. Angkat, dinginkan.
kulit lumpia |
Bahan Isi :
- 250 gr wortel, kupas,iris korek api
- 150 gr udang, kupas, cincang kasar
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 4 butir bawang merah, cincang halus
- 4 batang daun pre, iris halus
- kecap ikan, kecap inggris, kecap asin, merica, garam dan gula secukupnya
- minyak goreng untuk menumis
Cara membuat :
Panaskan minyak goreng, masukkan bawang putih, bawang merah dan daun pre. Tumis hingga layu. Tambahkan udang, semua kecap, merica, garam dan gula. Masak sampai udang berubah warna, masukkan wortel, aduk rata, sisihkan.
isi lumpia |
Bahan Perekat :
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 sdm air, campurkan
Saus Tauco :
- 1 sdm tauco
- 1/2 buah cabai merah
- 1 buah cabai rawit
- 1 buah tomat ukuran besar
- 1/2 siung bawang putih
- garam dan gula secukupnya
- 1 sdm makan maizena dilarutkan dengan sedikit air
- margarin untuk menumis
Blender halus tauco, cabai dan tomat. Panaskan wajan, masukkan margarin. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan campuran tauco, garam dan gula. Masak sampai mendidih, tambahkan larutan maizena. aduk rata, matikan api. Sajikan lumpia dengan saus tauco. Selamat mencoba !!!
Hasil : 22 buah
Mbak ...
BalasHapusnanya lagi, untuk lumpia basah setelah di gulung lalu langsung di kukus ya???
nggak usah, langsung dikemas aja :)
Hapus