Jumat, 08 Maret 2013

Terik Komplit


Terik ini asalnya dari Jawa Tengah, rasanya mirip kare tetapi sedikit manis karena diberi gula merah. Kali ini aku pakai air kelapa saja sebagai penggantinya, lebih lembut rasa manisnya ... sudah disesuaikan dengan lidah saya yang lahir dan besar di Jawa Timur.

Bahan :
  • 250 gr ayam, potong 4 bagian
  • 10 btr telur puyuh
  • tempe dan tahu sesuai selera
  • 1 cup santan kental
  • 1 cup air kelapa
  • 1 btg sereh, memarkan
  • 2 lbr daun salam
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • air asam (bila suka)
  • bawang goreng untuk taburan

Bumbu halus :
  • 4 siung bawang putih
  • 8 btr bawang merah
  • 4 btr kemiri sangrai
  • 2 buah cabai keriting (bila suka)
  • 1/2 sdm ketumbar
  • sedikit kunyit
  • garam sesuai selera

Cara membuat :
  1. Rebus santan, air kelapa, sereh, daun salam, lengkuas, dan bumbu halus hingga harum.
  2. Masukkan ayam, rebus dengan api kecil sampai matang.
  3. Terakhir tambahkan air asam. Aduk rata dan biarkan mendidih. 
  4. Angkat dan sajikan dengan ditaburi bawang goreng.

Untuk : 4 porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar